Mendorong Pertumbuhan UMKM Melalui Kolaborasi Alumni Unpad
Minggu, 10/7/2022 | News & Release
Bandung - Mengusung tema "Mendorong pertumbuhan UMKM melalui kolaborasi alumni". Acara halal bi halal dan silahturahmi alumni Universitas Padjadjaran (UNPAD) digelar. Berlokasi digedung dan pelataran Graha Sanusi Universitas Padjadjaran (UNPAD) Dipatiukur, Minggu (3/7/2022).
Acara ini turut mengundang Bapak Erick Tohir selaku Menteri BUMN RI, Bapak Teten Masduki selaku Menteri Koperasi & UKM RI, Bapak Arsjad Rasid selaku Ketua Umum Kadin Indonesia dan beserta jajaran alumni UNPAD lainnya.
Tehdia adalah salah satu produk hasil riset dan inovasi yang dikembangkan oleh alumni dan mahasiswa/i Fakultas Farmasi UNPAD oleh karena itu sebagai bentuk pengabdian untuk masyarakat, dalam acara ini kami turut hadir untuk meramaikan dan memberikan cek gula darah secara gratis dan tidak lupa memberikan edukasi manfaat Tehdia, teh celup manis bebas gula khususnya dan bahaya penyakit gula darah atau diabetes pada umumnya.
"Ini Tehdia dari stevia yang dihasilkan dari alam baru. Kita melakukan satu terobosan memasarkan bagaimana produk - produk stevia bisa mendunia, Tehdia mantap!" bunyi pernyataan Rudi Gunawan (Bupati Garut) selaku alumni Fakultas Hukum UNPAD setelah mencoba Tehdia, Bandung (3/7/2022)
Adapun rangkaian program dan kegitan lainnya, sebagai berikut :
1. Sepeda santai akan mengawali seluruh rangkaian kegiatan dan terbuka bagi seluruh alumni UNPAD dan keluarga/kerabatnya. Peserta mengikuti rute yang akan ditentukan panitia yang dimulai dan berakhir di Kampus UNPAD Jl. Dipatiukur, Bandung.
2. Pameran inovasi Unpad, UMKM binaan IKA Unpad, perempuan, dan disabilitas
Pameran ini merupakan platform promosi kegiatan-kegiatan binaan Unpad & IKA Unpad yang telah terkurasi oleh panitia. Harapannya, seluruh tamu & peserta dapat turut mendukung pengembangan UMKM-UMKM binaan Unpad & IKA Unpad melalui kerjasama berkelanjutan.
3. Hiburan akan dimeriahkan oleh Band Dosen
Unpad (BANDOS), kesenian Jawa Barat, deretan band & artis ternama alumni Unpad, Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Unpad yang telah memenangkan berbagai kejuaraan di dalam & luar negeri, dan talent menarik lainnya. Hadirin juga akan diberi kesempatan untuk menyumbangkan bakatnya di panggung yang telah disediakan di area pameran.
Lihat video dokumentasi: